Rujab Guru SDN Kalindu Hampir Roboh, Ini Penyebabnya!

68

JURNALCELEBES.CO — Derasnya aliran sungai lariang mengakibatkan terkikisnya jalan menuju ke Dusun Kalindu, Kecamatan Tikke Raya, Kabupaten Pasangkayu, hingga hampir merobohkan rumah jabatan guru SDN Kalindu yang dibangun menggunakan Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun anggaran 2018.

Warga Dusun Kalindu, Desa Lariang, Amiruddin mengatakan, sejak 2 hari lalu (22/4) saat itu dia datang pagi, belum terjadi adanya rumah dinas guru yang rusak, kemudian kembali lagi di SDN Kalindu sekitar jam 2 siang dan sudah melihat bangunan tersebut rubuh sebagian.

“Saat kembalinya ke SDN Kalindu sekitar jam 2 siang, rumah dinas guru dengan bangunan seluas 6 X 6 sudah ada yang rubuh sebagian, disebabkan derasnya aliran air sungai Lariang sehingga tanahnya (bangunan-red) terkikis dan tidak memakan korban, “terangnya pada rabu (24/04).

Warga sekitar SDN Kalindu, Baria sampaikan bahwa gurunya takut untuk menyekolahkan muridnya sebabnya melihat kondisi aliran sungai Lariang mengancam sekolah.

SDN Kalindu sudah 3 hari tidak dimanfaatkan untuk proses belajar mengajar, sebab dapat mengancam nyawa para siswa – siswi itu sendiri, apalagi bangunan rumah guru sudah ada yang rubuh.

“Kami juga sudah berencana untuk mengunsi ke tempat yang dianggap cukup aman, “ungkapnya.

Laporan: Roy Mustari

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here